Yayasan Al Akbar Centre Kembali Gelar Training Qur’an Al Akbariyah di Gowa: Wujudkan Generasi Qur’ani yang Fashih

- Jurnalis

Jumat, 13 Juni 2025 - 14:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TU7UA | Gowa  —  Dalam rangka mendukung program Pemerintah Kabupaten Gowa, “Gowa Caradde” (Ayo Mengaji), Yayasan Al Akbar Centre Indonesia kembali menggelar Training Qur’an Al Akbariyah (TQA) pada Ahad, 15 Juni 2025.

Bertempat di Masjid Babul Firdaus BTN Minasa Indah, Kelurahan Batangkaluku, Kecamatan Somba Opu, Gowa, pelatihan ini diikuti oleh 50 guru mengaji aktif.

Pelatihan ini bertujuan meningkatkan kompetensi guru mengaji dalam penguasaan Makharijul Huruf dan ilmu Tajwid, sehingga mereka mampu membimbing generasi Qur’ani yang fashih membaca Al-Qur’an.

Hal ini disampaikan oleh Ustad Hajar Akbar, S.Pd.,TQ.,CPS.,CT.,CLBNSP.,CALA.,CTQB.,CTQP.,CTQE.,C.TR, penulis Metode Akbariyah dan pemegang ijazah Tajwid bersanad Kitab “Hidayaturrahman Fii Tajwidil Qur’an” oleh Syekh Abdul Wahhab Dibsu Zait.

Baca Juga :  Alumni Universitas Indonesia Timur Ukir Prestasi di Rumah Sakit Kuwait

Ustad Hajar Akbar menjelaskan bahwa TQA merupakan pelatihan kedua yang diselenggarakan, setelah pelatihan pertama pada 1 Februari 2025.

Secara keseluruhan, Training Qur’an Al Akbariyah telah melatih 100 guru mengaji aktif yang berbasis metode Akbariyah.

Ia  juga menyampaikan rasa syukur atas dukungan berbagai perusahaan dan donatur yang telah membantu membiayai pelatihan, termasuk pengadaan buku dan konsumsi.

“Program Pemerintah Kabupaten Gowa sangat bagus dalam meningkatkan literasi Al-Qur’an. Kita harus mendukung program Gowa Caradde (Ayo Mengaji) di sekolah, TPQ, dan instansi pemerintah dengan memberikan pelatihan kepada guru dan pembina. Tujuannya agar kita semua memiliki bacaan Al-Qur’an yang standar dan sesuai kaidah tajwid,” ujar Ustad Hajar Akbar.

Baca Juga :  Belum Pasti Lolos ke Senayan, Putri Dakka Bahagiakan Pemegang "Kartu Kebaikan"

Dengan pelatihan ini, Yayasan Al Akbar Centre Indonesia berharap dapat berkontribusi dalam mencetak generasi penerus yang memahami dan mengamalkan Al-Qur’an dengan baik, sekaligus mendukung program pemerintah daerah dalam meningkatkan literasi Al-Qur’an di Kabupaten Gowa.

Berita Terkait

UGE Makassar Buka Program RPL Tipe A S1 Keperawatan dan Kebidanan, Mulai Maret 2026
Serah Terima Jabatan Se ORW 013, Lurah Buntusu Apresiasi Dedikasi Pj dan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan
PKM Dosen Universitas Cokroaminoto Palopo Dorong Ibu-Ibu K-Apel Lebih Percaya Diri dan Kreatif
ITBM Balik Diwa Dapat Apresiasi Tinggi UNM: Prestasi LLDIKTI 2025 Sebagai Bukti Potensi Perguruan Tinggi Swasta Timur
Rumah Zakat Serahkan “Rumah Layak Huni” ke Keluarga Ilham 
Diskusi Buku Sejarah Kerajaan Makassar Karya Nicolas Garvaise: Memanggil Pulang Kisah Kota Dunia
Kunjungan OSIS SMP Metro School Makassar ke K-Apel: Awal Kolaborasi Pemberdayaan Masyarakat
Buku Antologi Bertajuk Koordinat Rasa Resmi Diluncurkan
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:26 WIB

UGE Makassar Buka Program RPL Tipe A S1 Keperawatan dan Kebidanan, Mulai Maret 2026

Selasa, 30 Desember 2025 - 22:02 WIB

Serah Terima Jabatan Se ORW 013, Lurah Buntusu Apresiasi Dedikasi Pj dan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan

Jumat, 26 Desember 2025 - 19:01 WIB

PKM Dosen Universitas Cokroaminoto Palopo Dorong Ibu-Ibu K-Apel Lebih Percaya Diri dan Kreatif

Sabtu, 20 Desember 2025 - 22:55 WIB

ITBM Balik Diwa Dapat Apresiasi Tinggi UNM: Prestasi LLDIKTI 2025 Sebagai Bukti Potensi Perguruan Tinggi Swasta Timur

Kamis, 18 Desember 2025 - 21:05 WIB

Rumah Zakat Serahkan “Rumah Layak Huni” ke Keluarga Ilham 

Selasa, 16 Desember 2025 - 00:05 WIB

Diskusi Buku Sejarah Kerajaan Makassar Karya Nicolas Garvaise: Memanggil Pulang Kisah Kota Dunia

Senin, 8 Desember 2025 - 20:23 WIB

Kunjungan OSIS SMP Metro School Makassar ke K-Apel: Awal Kolaborasi Pemberdayaan Masyarakat

Senin, 3 November 2025 - 19:10 WIB

Buku Antologi Bertajuk Koordinat Rasa Resmi Diluncurkan

Berita Terbaru