Rumah Zakat Borong Lima Penghargaan di Zakat-Wakaf Award 2025

- Jurnalis

Sabtu, 5 Juli 2025 - 07:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TU7UA | Makassar  —  Rumah Zakat menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih lima penghargaan bergengsi dalam ajang Zakat-Wakaf Award 2025 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam, Kementerian Agama Republik Indonesia pada Jumat, 4 Juli 2025.

Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen Rumah Zakat dalam mengelola dan mendistribusikan zakat secara profesional, amanah, dan berdampak luas bagi masyarakat.

Kelima penghargaan yang diraih Rumah Zakat meliputi: Kolaborator Terbanyak dalam Penyaluran Bantuan Program Kampung Zakat; Kolaborator dengan Penerima Manfaat Terbanyak dalam Program Kampung Zakat; Kolaborator dengan Jumlah Titik Pemberdayaan Terbanyak dalam Program Pemberdayaan Ekonomi Umat berbasis KUA; Kolaborator Terbanyak dalam Penyaluran Bantuan Program Pemberdayaan Ekonomi Umat berbasis KUA; dan Kolaborator dengan Penerima Manfaat Terbanyak dalam Program Pemberdayaan Ekonomi Umat berbasis KUA.

Baca Juga :  Kabid Kearsipan Dispus Arsip Sulsel Buka Workshop Efektivitas Pengawasan Kearsipan

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kontribusi aktif Rumah Zakat dalam memperluas jangkauan manfaat zakat dan memperkuat sistem pemberdayaan umat berbasis Kantor Urusan Agama (KUA) sebagai simpul strategis pelayanan masyarakat.

CEO Rumah Zakat, Irvan Nugraha, mengungkapkan rasa syukur dan menyatakan bahwa penghargaan ini menjadi amanah sekaligus motivasi untuk terus meningkatkan kinerja dan memperluas program pemberdayaan.

“Penghargaan ini akan menjadi semangat baru bagi kami untuk terus memperluas program pemberdayaan dan menebar manfaat yang lebih luas untuk umat,” ujarnya.

Zakat-Wakaf Award 2025 yang digelar secara hybrid ini merupakan bagian dari peringatan 10 Muharam atau Hari Anak Yatim.

Baca Juga :  Parkir Liar Bayangi Festival Budaya, Kadisbudpar Sulsel Berjanji Evaluasi

Acara yang mengangkat tema inklusifitas dan kolaborasi dalam membantu kelompok rentan ini diikuti oleh lebih dari 2.000 lembaga zakat, wakaf, dan instansi pemerintah.

Suasana acara semakin meriah dengan penampilan seni dari anak-anak binaan Rumah Zakat yang menampilkan pertunjukan perkusi dari barang bekas. Penampilan tersebut bahkan mendapat apresiasi langsung dari Menteri Agama RI, H. Nasaruddin Umar.

Keberhasilan Rumah Zakat tidak terlepas dari dukungan para donatur, relawan, dan mitra strategis yang telah menjadi bagian dari gerakan kebaikan ini.

Penghargaan ini menjadi penyemangat untuk terus memperluas manfaat zakat, membangun kemandirian umat, dan mewujudkan Indonesia yang berdaya dan inklusif.

Berita Terkait

Serah Terima Jabatan Se ORW 013, Lurah Buntusu Apresiasi Dedikasi Pj dan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan
ITBM Balik Diwa Dapat Apresiasi Tinggi UNM: Prestasi LLDIKTI 2025 Sebagai Bukti Potensi Perguruan Tinggi Swasta Timur
Rumah Zakat Serahkan “Rumah Layak Huni” ke Keluarga Ilham 
Diskusi Buku Sejarah Kerajaan Makassar Karya Nicolas Garvaise: Memanggil Pulang Kisah Kota Dunia
Buku Antologi Bertajuk Koordinat Rasa Resmi Diluncurkan
K-apel Kembali Gelar Ekspedisi Berbagi Cinta di Pulau, Sentuh Hati Masyarakat Pesisir
Digitalisasi Gambusu Makassar Dorong Ekonomi Hijau dan Pariwisata Indonesia Timur
Makassar Gelar “Oktober Breast Cancer Awareness” untuk Tingkatkan Kesadaran Deteksi Dini Kanker Payudara
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 30 Desember 2025 - 22:02 WIB

Serah Terima Jabatan Se ORW 013, Lurah Buntusu Apresiasi Dedikasi Pj dan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan

Sabtu, 20 Desember 2025 - 22:55 WIB

ITBM Balik Diwa Dapat Apresiasi Tinggi UNM: Prestasi LLDIKTI 2025 Sebagai Bukti Potensi Perguruan Tinggi Swasta Timur

Kamis, 18 Desember 2025 - 21:05 WIB

Rumah Zakat Serahkan “Rumah Layak Huni” ke Keluarga Ilham 

Selasa, 16 Desember 2025 - 00:05 WIB

Diskusi Buku Sejarah Kerajaan Makassar Karya Nicolas Garvaise: Memanggil Pulang Kisah Kota Dunia

Senin, 3 November 2025 - 19:10 WIB

Buku Antologi Bertajuk Koordinat Rasa Resmi Diluncurkan

Sabtu, 1 November 2025 - 19:56 WIB

K-apel Kembali Gelar Ekspedisi Berbagi Cinta di Pulau, Sentuh Hati Masyarakat Pesisir

Senin, 27 Oktober 2025 - 19:32 WIB

Digitalisasi Gambusu Makassar Dorong Ekonomi Hijau dan Pariwisata Indonesia Timur

Senin, 27 Oktober 2025 - 05:21 WIB

Makassar Gelar “Oktober Breast Cancer Awareness” untuk Tingkatkan Kesadaran Deteksi Dini Kanker Payudara

Berita Terbaru