K-apel Kembali Gelar Ekspedisi Berbagi Cinta di Pulau, Sentuh Hati Masyarakat Pesisir

- Jurnalis

Sabtu, 1 November 2025 - 19:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TU7UA | Makassar  –-  Komunitas Anak Pelangi (K-apel) kembali menunjukkan komitmennya dalam menebar kebaikan dengan menerima donasi untuk kegiatan Ekspedisi K-apel Berbagi Cinta di Pulau. Acara penerimaan donasi berlangsung di Pusat Pengembangan Potensi Masyarakat K-apel, Makassar, pada Sabtu (1/11/2025).

Donasi berupa Al-Qur’an dari dua sahabat K-apel, Hj. Fitriany dan Bapak Muh. Reza Fikriawan, diserahkan melalui Ibu Vidyaty dan diterima langsung oleh Founder K-apel, Rahman Rumaday. Donasi ini menandai dimulainya rangkaian kegiatan menuju Ekspedisi K-apel Berbagi Cinta di Pulau Jilid VI yang akan dilaksanakan pada akhir November 2025.

Rahman Rumaday menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan oleh para sahabat K-apel. “Alhamdulillah, sore ini kami menerima donasi Al-Qur’an dari Ibu Hj. Fitriany dan Bapak Reza Fikriawan. Ini bukan sebatas bantuan, tetapi simbol cinta dan cahaya ilmu yang akan kami bawa dalam Ekspedisi K-apel Berbagi Cinta di Pulau Jilid VI,” ujarnya.

Baca Juga :  Sinergi LBH No Viral No Justice dan Propam Polda Sulsel: Menuju Penegakan Hukum yang Berkeadilan

Ekspedisi ini direncanakan akan menyapa anak-anak dan masyarakat pulau dengan berbagai kegiatan positif. Selain berbagi Al-Qur’an, K-apel juga akan memberikan perlengkapan sekolah, pelatihan kewirausahaan, serta pelatihan menulis dan motivasi belajar.

“Kami ingin ekspedisi ini tidak hanya menjadi ajang berbagi bantuan, tapi juga wadah pemberdayaan. Anak-anak pulau butuh semangat baru untuk belajar, dan masyarakatnya butuh peluang untuk tumbuh secara ekonomi. Inilah bentuk cinta yang ingin kami tularkan,” tambah Bang Maman.

Ekspedisi K-apel Berbagi Cinta di Pulau merupakan agenda rutin yang dilaksanakan dua kali setahun. Kegiatan ini bertujuan untuk menghadirkan nilai kemanusiaan, literasi, dan keberdayaan ke pelosok kepulauan Sulawesi Selatan. Sejak pertama kali digelar, ekspedisi ini telah memberikan dampak positif bagi ratusan anak dan keluarga di pulau-pulau terpencil.

Baca Juga :  FOZ Sulawesi Selatan Gelar Tarhib Ramadhan 1446 H

K-apel mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendukung kegiatan-kegiatan positif seperti ini. Dengan bersama-sama, kita dapat memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah terpencil.

Tentang K-apel:

Komunitas Anak Pelangi (K-apel) adalah organisasi yang fokus pada pengembangan potensi masyarakat, khususnya anak-anak, melalui berbagai kegiatan sosial, pendidikan, dan pemberdayaan. K-apel memiliki sekretariat di Jl. Daeng Tata III, Lorong Daeng Jakking, Kel. Parang Tambung, Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Berita Terkait

Serah Terima Jabatan Se ORW 013, Lurah Buntusu Apresiasi Dedikasi Pj dan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan
ITBM Balik Diwa Dapat Apresiasi Tinggi UNM: Prestasi LLDIKTI 2025 Sebagai Bukti Potensi Perguruan Tinggi Swasta Timur
Rumah Zakat Serahkan “Rumah Layak Huni” ke Keluarga Ilham 
Diskusi Buku Sejarah Kerajaan Makassar Karya Nicolas Garvaise: Memanggil Pulang Kisah Kota Dunia
Buku Antologi Bertajuk Koordinat Rasa Resmi Diluncurkan
Digitalisasi Gambusu Makassar Dorong Ekonomi Hijau dan Pariwisata Indonesia Timur
Makassar Gelar “Oktober Breast Cancer Awareness” untuk Tingkatkan Kesadaran Deteksi Dini Kanker Payudara
Sepuluh Penulis Lintas Latar Belakang Luncurkan Antologi “Koordinat Rasa” 
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 30 Desember 2025 - 22:02 WIB

Serah Terima Jabatan Se ORW 013, Lurah Buntusu Apresiasi Dedikasi Pj dan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan

Sabtu, 20 Desember 2025 - 22:55 WIB

ITBM Balik Diwa Dapat Apresiasi Tinggi UNM: Prestasi LLDIKTI 2025 Sebagai Bukti Potensi Perguruan Tinggi Swasta Timur

Kamis, 18 Desember 2025 - 21:05 WIB

Rumah Zakat Serahkan “Rumah Layak Huni” ke Keluarga Ilham 

Selasa, 16 Desember 2025 - 00:05 WIB

Diskusi Buku Sejarah Kerajaan Makassar Karya Nicolas Garvaise: Memanggil Pulang Kisah Kota Dunia

Senin, 3 November 2025 - 19:10 WIB

Buku Antologi Bertajuk Koordinat Rasa Resmi Diluncurkan

Sabtu, 1 November 2025 - 19:56 WIB

K-apel Kembali Gelar Ekspedisi Berbagi Cinta di Pulau, Sentuh Hati Masyarakat Pesisir

Senin, 27 Oktober 2025 - 19:32 WIB

Digitalisasi Gambusu Makassar Dorong Ekonomi Hijau dan Pariwisata Indonesia Timur

Senin, 27 Oktober 2025 - 05:21 WIB

Makassar Gelar “Oktober Breast Cancer Awareness” untuk Tingkatkan Kesadaran Deteksi Dini Kanker Payudara

Berita Terbaru